BAZNAS Sidrap Salurkan Zakat Pemberdayaan untuk 11 Muallaf di Tellu Limpoe

KABAR ZODIAC.COM, SIDRAP – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sidenreng Rappang kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat pemberdayaan ekonomi umat. Kali ini, BAZNAS Sidrap menyalurkan zakat pemberdayaan kepada 11 orang muallaf di Kecamatan Tellu Limpoe, Selasa (13/1/2026).

Kegiatan penyaluran tersebut dilaksanakan di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Tellu Limpoe, dan berlangsung khidmat serta penuh makna. Program ini menjadi bentuk nyata kepedulian BAZNAS dalam mendampingi para muallaf agar semakin mantap secara ekonomi dan spiritual.

Penyaluran zakat ini disaksikan langsung oleh Kepala KUA Tellu Limpoe, H. Falwi Rahman, bersama sejumlah staf KUA serta Ketua UPZ Kecamatan Tellu Limpoe. Kehadiran para pihak tersebut menegaskan sinergi kelembagaan dalam memastikan penyaluran zakat tepat sasaran dan amanah.

Penyerahan bantuan dilakukan langsung oleh jajaran pimpinan BAZNAS Sidrap, yakni H. Mustari Sede, S.HI (Ketua), Vivi Aviani Darwis, S.Sos., M.Pd., MM (Bidang Pengumpulan), Imran Burhanuddin, S.Ag (Bidang Pendistribusian), Dr. Wahidin, S.Ag., MA (Bidang Perencanaan dan Keuangan), serta Drs. Madaling, M.A.P (Bidang Administrasi dan SDM).

Ketua BAZNAS Sidrap, H. Mustari Sede, S.HI, dalam sambutannya menegaskan bahwa bantuan zakat pemberdayaan ini diharapkan benar-benar dimanfaatkan secara optimal oleh para penerima manfaat.

“Bantuan ini adalah amanah. Kami berharap betul-betul dimanfaatkan dengan baik, dijaga, dan dikembangkan agar usaha yang dijalankan dapat tumbuh. Insya Allah ke depan para penerima manfaat juga dapat berinfak dan berbagi kepada sesama,” ujarnya.

Ia juga mengajak para muallaf untuk mendoakan para muzakki dan seluruh pihak yang telah mempercayakan zakatnya melalui BAZNAS Sidrap, agar keberkahan zakat terus mengalir dan memberi manfaat luas bagi umat.

Bantuan zakat pemberdayaan yang disalurkan senilai Rp3 juta per orang, dengan berbagai bentuk dukungan usaha produktif sesuai kebutuhan masing-masing penerima. Program ini tidak hanya bertujuan membantu secara ekonomi, tetapi juga memperkuat kemandirian dan keteguhan para muallaf dalam menjalani kehidupan baru yang lebih sejahtera.

Melalui program pemberdayaan muallaf ini, BAZNAS Sidrap berharap mampu mendorong terciptanya muallaf yang mandiri, berdaya, dan berkontribusi positif bagi lingkungan sekitar, sekaligus menjadi bagian dari penguatan ekonomi umat di Kabupaten Sidenreng Rappang

 



Topik Terkait

Baca Juga :